Rabu, 24 April 2013

 PRIBADI ROH KUDUS

Kita belajar dari Pribadi Roh Kudus, karena Roh Kudus itu ALLAH, maka kita wajib mengagungkan , memuliakan dan menyembah DIA.

Siapa itu Roh Kudus :
Roh Kudus , Dia adalah Penjaga
Roh Kudus , Dia adalah Pelindung
Roh Kudus , Dia adalah Penolong
Roh Kudus , Dia adalah Pembela Yesus

Roh Kudus, Yesus mengutus tinggal bersama di dalam hati kita. Oleh karenanya hati kita harus Kudus. Karena itu  adalah Bait Allah.


Roh Kudus tinggal di dalam hati kita, maka :
Roh Kudus harus ditaati
Roh Kudus harus dihormati (Selamat pagi, Roh Kudus)
Roh Kudus harus disembah
Roh Kudus harus dimuliakan
Roh Kudus harus disapa
Roh Kudus harus mengasihi
Roh Kudus harus minta tolong
Roh Kudus harus diajak
Roh Kudus harus dipersilakan
Kita katakan kepada Roh Kudus,

Roh Kudus yang ajaib; beritahukanlah kepadaku segala sesuatu tentang Yesus.
Roh Kudus yang Mulia; tolonglah aku hari ini agar tidak menduakan engkau, Ampuni aku ,
Roh Kudus , ampuni aku untuk derita yang aku timbulkan atas diriku , Aku mengasihiMu,
Roh Kudus, aku mohon Engkau menolongku,
Roh Kudus tolong aku berdoa,
Roh Kudus Engkau disambut baik di tempat ini,
Roh Kudus yang Mulia, aku ingin mengenalMu,
Roh Kudus terima kasih, maukah Engkau datang sekarang dan berbicara kepadaku,
Roh Kudus Engkauylah penolongku, Penjagaku dan pelindungku.
Roh Kudus, aku membutuhkanMu.
Roh Kudus, aku mohon Engkau di sampingku,
Roh Kudus, aku mohon Engkau  mengajarku,
Roh Kudus akau merindukan persekutuanMu,
Roh Kudus aku mohon Engkau memelihara saya.

Jika Roh Kudus disembah dan diberlakukan sebagai ALLAH , maka hidup kita pasti berobah..! Kita taat kepada Roh Kudus karena ALLAH sendiri yang bekerja di dalam diri kita.
“… Roh Kudus ; Aku ingin hidup untuk Yesus hari ini. Aku menyerahkan pikiranku, perasaanku, kemauanku, kecerdasanku, bibirku, mulutku, telingaku, mataku, dompetku, pekerjaanku…”
Gunakan semua untuk kepentingan Allah. Jika anda sudah bersama Roh Kudus, maka :
Anda berani menghampiri ALLAH,
Anda berani menghampiri manusia,,
Anda berani melawan Iblis dan Setan,
Anda dirobah posisi kerja ,sebagai saksi Yesus,
Berpikir hal - hal diatas, tidak di Bumi.

ALLAH KITA DAHSYAT, MAKANYA VISI KITA HARUS DAHSYAT…
ALLAH KITA BESAR, MAKANYA VISI KITA HARUS BESAR…
PUJI TUHAN ELOHIM ISRAEL

PELAYAN ROH KUDUS
HENOCH IBO
HUBUNGAN KEBANGKITAN KRISTUS DENGAN DARAH-NYA

Kristus pergi Ke dalam Tempat Maha Kudus Allah Untuk Membawa Darah-NYA dan mempersembahkan  DarahN-YA Sendiri ke hadapan ALLAH BAPA di Surga sebagai perdamaian antara Allah dan manusia.

Ia Membawa Darah-NYA untuk kita satu kali untuk selama-selamanya…

“ Dan Ia telah masuk satu kali untuk selama-lamnya ke dalam tempat yang kudus bukan dengan membawa darah domba jantan dan darah anak lembu ,tetapi dengan membawa darah-Nya sendiri. Dan dengan itu Ia telah mendapat kelepasan yang kekal ” Ibrani 9: 12

Kristus masuk ke hadirat Allah di Surga dan datang membawa Darah-Nya sendiri untuk meminta penebusan bagi segenap dosa manusia.

Wahyu 5: 9
“ Karena Engkau telah disembelih dan dengan Darah-Mu, Engkau telah membeli mereka bagi Allah dari  tiap – tiap suku dan bahasa dan kaum dan bangsa “

Allah Bapa mengampuni dan mengasihi kita bukan karena perbuatan baik dan amal kita, tapi oleh karena Ia melihat, bahwa yang masuk dan melintasi dalam tempat Kudus Allah di Surga , bukan orang lain, tetapi yang itu adalah “ ANAK SENDIRI”… YESUS KRISTUS Tuhan Kita ..!!

Dalam Kitab Wahyu 19: 13
Roh Kudus membuka Surga; Yohanes Melihat, dan Ia memakai Jubah yang telah dicelup dalam Darah dan Nama-Nya , Firman Allah.

Wahyu 19 : 16
Dan pada jubah-Nya dan paha-Nya tertulis suatu nama, yaitu :”Raja segala raja dan Tuan di atas segala tuan.

Tugas utama Yesus setelah kebangkitan-Nya adalah membawa darah-NYA ke hadapan Allah untuk menebus manusia.

Demikian hendaknya supaya genaplah firman yang telah dikatakan-Nya : “Dari mereka yang Engkau serahkan kepada-Ku, tidak  seorangpun yang kubiarkan binasa.” Yohanes 18 : 9

“… DARAH YESUS, SUCI.., KUDUS,.. DAN MAHAL HARGANYA...” A M I N …

PELAYAN ROH KUDUS                                                            
HENOK IBO

Minggu, 21 April 2013

Pentahbisan Monumen Penampakan Roh Kudus Mulia



Pentahbisan Monumen Penampakan Roh Kudus Mulia Puncak Jaya (30/11/2012) merupakan momen bersejarah yang menobatkan Lapangan Pameran Kota Baru di Mulia menjadi situs wisata rohani terbesar pertama di Tanah Papua. Selain menjadi monumen terbesar, monumen ini menjadi sangat terkenal bagi masyarakat sebagai tempat penampakan Roh Kudus dapat terlihat melalui mata secara langsungketika berlangsungnya KKR pertama Kabupaten Puncak Jaya tahun 2009 lalu.


Monumen yang memiliki desain unik ini dibangun dengan biaya yang cukup fantastis ini memiliki makna yang mendalam dalam Alkitab. Pentahbisan Monumen Penampakan Roh Kudus saat itu berlangsung dengan sangat khidmat dan dihadiri oleh puluhan pimpinan gereja dari berbagai denominasi gereja di tanah papua.


Ketika berlangsungnya Penthbisan Monumen Penampakan Roh Kudus tersebut, beberapa kameramen menangkap gambar unik yang secara mata normal menganggap itu adalah pembiasan warna cahaya dari lensa/ lens flare, lihat cuplikannya di http://youtu.be/3l_2gu7MbNM namun jika dilihat dari kacamata iman itu oleh Henoch Ibo (Pelayan Roh Kudus) adalah bukti kehadiran Roh Kudus memateraikan Monumen Penampakan Roh Kudus ini sebagai mesbahNYA.

Saat ini Kota Mulia Kabupaten Puncak Jaya yang dikenal dunia sebagai daerah Red zone baca; plat merah
menjadi wilayah yang kerap kali diberitakan media sering terjadi konflik horizontal dan memamkan banyak korban, kini Tuhan mau menjadikannya sebagai Kota Wisata Rohani di Pegunungan Tengah Tanah Papua.



Komentar